YASTI

Adds

Minggu, 08 Agustus 2021

Bab 2 Teknik Komputer Kelas IX

 Bab 2 Teknik Komputer 

 

  1. Definisi Sistem Komputer

 

Sistem Komputer merupakan sekumpulan perangkat komputer yang saling berkaitan dan berinteraksi antara satu sama lain untuk menjalankan sebuah Proses Pengolahan Data, sehingga dapat menghasilkan suatu informasi yang sangat dibutuhkan oleh penggunanya. Perangkat-perangkat yang terdapat didalam sebuah Sistem Komputer yaitu terdiri dari Hardware, Software dan Brainware.

Download mediafire Bab_2_Teknik_Komputer_Kelas_9.docx

Download Mediafire Bab_2_Teknik_Komputer_Kelas_9.pdf

 

  1. Struktur dan Fungsi Komputer dan fungsinya

Struktur komputer didefinisikan sebagai cara-cara dari setiap komponen yang saling terkait. Struktursebuah komputer secara sederhana, dapat digambarkan dalam diagram blok pada gambar dibawah.


https://belajarkomputer11.files.wordpress.com/2012/05/struktur-komputer11.jpg


Sedangkan fungsi komputer didefinisikan sebagai operasi masing-masing komponen sebagai bagian dari struktur. Adapun fungsi dari masing-masing komponen dalam struktur di atas adalah sebagai berikut:


1. Input Device (Alat Masukan)

Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai alat untuk memasukan data atau perintah kedalam komputer. seperti keyboard dan mouse



2. Output Device (Alat Keluaran)

Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan keluaran sebagai hasil pengolahan data. Keluarannya dapat berupa hard-copy (ke kertas), soft-copy (ke monitor), ataupun berupa suara. contoh printer, monitor dan speaker



3. I/O Ports

Bagian ini digunakan untuk menerima ataupun mengirim data keluar sistem. Peralatan input dan output di atas terhubung melalui port ini.






4. CPU (Central Processing Unit)

CPU merupakan otak sistem komputer, dan memiliki dua bagian fungsi operasional, yaitu: ALU(Arithmetical Logical Unit) sebagai pusat pengolah data, dan CU (Control Unit) sebagai pengontrol kerja komputer.


5. Memori

Memori terbagi menjadi dua bagian yaitu memori internal dan memori eksternal.Memori internal berupa RAM (Random Access Memory) yang berfungsi untuk menyimpan program yang kita olah untuk sementara waktu, dan ROM (Read OnlyMemory) yaitu memori yang hanya bisa dibaca dan berguna sebagai penyedia informasi pada saat komputer pertama kali dinyalakan.


6. Processor 

Prosesor adalah komponen utama atau otak dari laptop / komputer Anda. Prosesor terletak tepat di tengah motherboard. Prosesor memiliki fungsi yang penting bagi seluruh operasi perangkat komputer karena semua perintah dimulai dari processor. Maka dari itu, memilih prosesor terbaik untuk mendukung pekerjaan menggunakan komputer atau laptop sangat penting bagi pengguna. Mulai dari pekerjaan sederhana seperti menulis, membalas e-mail, berselancar di internet, main game dan mengolah grafis semua dilakukan dengan komputer atau laptop.

Fungsi Prosesor

Fungsi processor secara umum adalah mengolah perintah yang masuk kemudian dikeluarkan berupa output yaitu pemberi perintah. Fungsi prosesor adalah:

1. Memastikan komputer bekerja dengan baik

2. Menjalankan proses informasi pada komputer

3. Memberikan perintah kepada tiap komponen komputer

4. Menjaga performa komputer

5. Menunjang kegiatan spesifik komputer

6. Mengolah perhitungan algoritma

7. Menjaga stabilitas komponen komputer

8.  Mendukung kebutuhan spesifik komputer

Komponen Prosesor

1. Control Unit (CU)

Pengatur lalu lintas dan kegiatan data yang ada di dalam komputer seperti input dan output. Aktivitas bisa dieksekusi tanpa ada tumpang tindih dan dilakukan secara teratur.

2. Artimatics Logical Unit (ALU)

Komponen yang melakukan perhitungan aritmatika sesuai perintah yang diperoleh. Perhitungan digunakan supaya komputer dalam membaca instruksi dengan benar. Di dalam komponen ini, prosesor benar-benar melakukan pekerjaan yang penting pada sebuah sistem.

3. Register Unit (RU)

Komponen ini adalah alat penyimpanan yang lebih kecil daripada memory utama dan memiliki kecepatan akses cukup tinggi. Data yang telah diolah CU dan ALU akan disimpan di komponen ini untuk nantinya diolah kembali.

Merek Prosesor

Berikut adalah beberapa jenis dan merek prosesor yang beredar di pasaran:

1. Intel

Processor Intel adalah prosesor paling populer dan banyak digunakan pada laptop atau komputer. Kelebihan prosesor ini di antaranya adalah lebih tahan panas, ada turbo boost yang dapat mempercepat proses kerja pada komputer.

2.  AMD (Advanced Micro Devices)

Processor AMD adalah saingan terbesar prosesor Intel, tapi lebih disukai oleh gamers karena AMD dilengkapi denga VGA ATi Radeon.

3. IBM (International Bussiness Machines Corporation)

IBM memproduksi perangkat keras dan perangkat lunak. Prosesor yang pernah diproduksi oleh IBM di antaranya adalah Pentium II Xeon dan IBM POWER.

4.  Apple

Apple memproduksi beragam prosesor dan penjualan software komputer. Produk prosesor yang diproduksi Apple Inc di antaranya Apple I, Apple DOS, dan Macintosh.

5. IDT (Integrated Device Technology)

Produksi prosesor dari IDT ini tergolong murah dibandungkan dengan prosesor merek lain. Prosesor pertama yang diluncurkan oleh IDT adalah WinChip.